Sinopsis Film The Amazing Spiderman 2 - Rio Chikara News - Film sekuel kedua dari The Amazing Spiderman akan tampil untuk melengkapi kepopuleran Spiderman 2 yang telah sukses sebelumnya dengan The Amazing Spiderman serial pertama. Pada kali ini pihak dari film telah merilis sinopsisnya kepada khalayak untuk diketahui bersama.
Sinopsis The Amazing Spiderman 2
Peter Parker (Andrew Garfield) saat ini kehidupannya disibukkan dengan dua hal, melawan penjahat sebagai sosok Spider-Man dan menghabiskan waktu bersama wanita yang ia cinta, Gwen (Emma Stone). Sementara itu kelulusan sekolahnya juga tinggal sebentar lagi.
Peter sebenarnya tak melupakan janjinya kepada Ayah Gwen untuk selalu melindungi Gwen dengan cara menjauhinya. Namun nyatanya ia tak mampu memenuhi janjinya itu. Semuanya kemudian berubah saat Peter kedatangan musuh baru, Electro (Jamie Foxx). Sementara itu, kembalinya sahabat lama Peter, Harry Osborn (Dane DeHaan) membantu Peter untuk menemukan petunjuk baru tentang masa lalu nya.
Filmnya dibintangi oleh Andrew Garfield (Peter Parker/Spider-Man), Emma Stone (Gwen Stacey), Shailene Woodley (Mary Jane), Dane DeHaan (Harry Osborn), dan Jamie Foxx (Electro).